Nvidia Meminta Toko Untuk Menjual ke Gamers

Nvidia Meminta Retailer Menjual Produknya Untuk Gamers !

Share This

Sudah bukan sebuah hal yang biasa lagi jika melihat VGA card yang semakin langka dan meningkat harganya akibat mining cryptocurrency. Sehingga mau tidak mau, gamers ataupun orang-orang yang ingin membangun pc nya, harus bersedia untuk bersaing dengan para miners untuk mendapatkan vga card tersebut. Dalam hal ini, Nvidia meminta toko untuk menjual ke gamers .

Nvidia Meminta Toko Untuk Menjual ke Gamers
Nvidia Meminta Toko Untuk Menjual ke Gamers

Berdasarkan informasi dari situs computerbase.de , Nvidia meminta para retailer atau toko untuk memprioritaskan penjualan produk vga card mereka kepada para gamers. Selain itu pihak Nvidia juga meminta para toko untuk menjual paling banyak 2 unit setiap 1 pembeli. Tapi hal ini sepertinya tidak akan berdampak banyak mengingat tidak ada hukuman, atau konsekuensi yang diberikan jika toko/retailer tidak mengikuti aturan tersebut.

Pembatasan ini sebenarnya bukan sebuah hal yang baru, beberapa waktu yang lalu di Indonesia juga sempat beredar beberapa aturan yang dilakukan oleh distributor seperti pemangkasan garansi bahkan hanya 3 bulan masa garansi bagi beberapa tipe vga card dan beberapa vendor vga card juga mengeluarkan mining edition bagi para miners. Tapi hal tersebut tidak memberikan dampak yang banyak karena kenyataannya sampai saat ini vga card masih melonjak harganya dan masih sangat langka.

Dan dengan alasan ini pun banyak para gamers yang tertunda untuk membangun PC dengan vga card impian mereka karena alasan harga yang tidak masuk akal dan kelangkaan dari vga card itu sendiri.

Jadi apakah sekarang adalah waktu yang tepat untuk membangun PC ?

Share
Related Articles
nvidia
NVIDIA RTX 50 Series Akhirnya Diumumkan Lewat Event CES 2025
marvel rivals
Marvel Rivals Rilis Trailer Terbaru untuk Sambut Update Musim Pertama
metro runner
Metro Runner Hadir di Mobile untuk Atasi Kekosongan Kalian
dreadout remastered collection
DreadOut Remastered Collection Siap Hadir di Nintendo Switch dan PlayStation
ELDEN RING NIGHTREIGN
Elden Ring Nightreign Hilangkan Fitur Menarik dari Seri Soulsborne
the witcher 4
The Witcher 4 Akan Hadir dengan NPC yang Lebih Interaktif
marvel rivals
Marvel Rivals Umumkan Kehadiran Fantastic Four di Update Musim Pertama
atari
Atari Tiba-tiba Umumkan Kehadiran Konsol Handheld Gamestation Go!