Share This

Setelah diperkenalkan Januari 2018 silam akhirnya Nintendo Labo secara resmi diluncurkan pada tanggal 20 April 2018 lalu, kalian juga sudah dapat membeli Nintendo Labo sendiri dari beberapa gameshop yang terkenal bahkan di e-commerce langganan kalian.

Sedikit informasi bahwa Nintendo Labo akan tersedia dalam 3 kit yang berbeda yaitu : Variety Kit, Robot Kit dan Customization Set. Variety kit sendiri dihargai mulai dari Rp 1.700.000, Robot Kit juga berkisar mulai dari 1.750.000 dan  terakhir ada Customization Set yang berkisar dari 235.000. Harga tersebut saya ambil dari harga yang tertera pada e-commerce dan gameshop di Indonesia.

Sedikit berbeda dengan harga perilisan dari Nintendo Labo Variety Kit ($70) dan Robot Kit ($80), tapi hal ini tidaklah lagi mengejutkan karena harga konsol Nintendo Switch juga terpatok lumayan tinggi di Indonesia jika dibandingkan di Jepang.

Pada Variety Kit sendiri kalian akan mendapatkan lima jenis game seperti bermain Piano, memancing, mengendarai motor bahkan Rumah. Selain mendapatkan pengalaman untuk membuat 5 jenis mainan dengan Cardboard kalian juga akan menghabiskan waktu kalian untuk memainkan cardboard yang telah kalian buat.

Sedangkan pada Robot kit kalian hanya akan mendapatkan sebuah project untuk membuat backpack, headset dan controller untuk menaruh switch kalian yang dikombinasikan dengan sebuah benang untuk kaki dan tangan kalian. Setelah selesai kalian akan menjadi sebuah robot yang bisa berjalan dan menghancurkan kota, selain itu jika kalian menundukkan badan kebawah kalian bisa menjadi tank dan menghancurkan apapun. Selain itu jika kalian memiliki teman yang memiliki robot kit ini, kalian bisa bertarung layaknya robot-robot raksasa.

Share
Related Articles
nvidia
NVIDIA RTX 50 Series Akhirnya Diumumkan Lewat Event CES 2025
marvel rivals
Marvel Rivals Rilis Trailer Terbaru untuk Sambut Update Musim Pertama
metro runner
Metro Runner Hadir di Mobile untuk Atasi Kekosongan Kalian
dreadout remastered collection
DreadOut Remastered Collection Siap Hadir di Nintendo Switch dan PlayStation
ELDEN RING NIGHTREIGN
Elden Ring Nightreign Hilangkan Fitur Menarik dari Seri Soulsborne
the witcher 4
The Witcher 4 Akan Hadir dengan NPC yang Lebih Interaktif
marvel rivals
Marvel Rivals Umumkan Kehadiran Fantastic Four di Update Musim Pertama
atari
Atari Tiba-tiba Umumkan Kehadiran Konsol Handheld Gamestation Go!