Share This

PlayStation meluncurkan fitur baru yang mana memperbolehkan para pengguna PlayStation 5, untuk mencoba game terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membeli. Pilihan game yang tersedia untuk waktu terbatas kali ini ialah Death Stranding Director’s Cut dan juga Sackboy: A Big Adventure.

 

Mengikuti peluncuran fitur ini yang masih hanya tersedia untuk region UK. Diketahui bahwa fitur ini memiliki beberapa hal yang tentunya akan menyulitkan para player di beberapa negara, salah satunya Indonesia yang mana masih belum memiliki internet yang cukup cepat dan juga stabil.

Hal ini dikarenakan saat menggunakan fitur ini, waktu percobaan dari kedua game tersebut akan dimulai sesaat para player menekan tombol download. Melihat hal itu, tentu kita dapat ketahui bahwa untuk Indonesia sendiri masih belum dalam tahap, dimana internet yang tersedia sendiri memiliki koneksi yang stabil.

Membuat fitur ini sendiri, menjadi kurang relevan di beberapa negara yang memiliki skenario seperti Indonesia. Fitur trial ini juga akan meperbolehkan para pemain yang mencoba game tersebut, bisa membawa progress nya ke full game saat mereka memutuskan untuk membeli game tersebut.

 

Share
Related Articles
15 Detail Terbaru dari GTA VI Berdasarkan Trailer Kedua!
Preview Shadow Labyrinth: Action 2D Platformer Standar dengan Gimik Menarik
Review Revenge of the Savage Planet: Eksplorasi Planet yang Mantap, Tapi Terlalu Banyak Bolak-balik
8 Detail Terbaru dari GTA VI Berdasarkan Trailer Terbarunya!
Overwatch 2 Hadirkan Third-Person Lewat Stadium Mode
Frostpunk Terbaru sedang Dipersiapkan untuk Rilis Tahun 2027
1998 The Toll Keeper Story, Gim Narrative dan Choice-Matter Terbaru dari GameChanger Studio
GIGABYTE Z890 Hadir dengan Intel® 200S Boost untuk Tingkatkan Performa Gaming