Fatal Fury City of Wolves Berkolaborasi dengan Pemain Sepak Bola Profesional Cristiano Ronaldo

Share This

Jakarta, 7 April — Tidak habis pikir, Fatal Fury City of Wolves berkolaborasi dengan sepak bola profesional Cristiano Ronaldo sebagai playable character dalam gimnya!

Simak selengkapnya di bawah!

Fatal Fury City of Wolves Hadirkan Cristiano Ronaldo dalam Gimnya

Memang di zaman sekarang, terlebih saat berkaca pada Fortnite atau Call of Duty, kolaborasi gim itu jadi semakin aneh dan ada-ada saja.

Kali ini kolaborasi absurd terjadi pada sebuah gim fighting terbaru buatan SNK, yakni Fatal Fury City of Wolves. Kenapa absurd? Karena mereka menghadirkan sosok Cristiano Ronaldo alias CR7, bintang sepakbola dari Portugal, yang akan melengkapi roster petarung dalam gim tersebut.

Sebagai pesepakbola, gaya bertarung CR7 ini didominasi dengan berbagai tendangan bola energi. Menariknya, ketika ia menang, karakter ini akan menggunakan selebrasi ikoniknya sebagai deklarasi kemenangan pamungkas selayaknya saat Ronaldo mencetak gol.

Fatal Fury City of Wolves akan tersedia mulai tanggal 24 April 2025 untuk platform PS4 & 5, Xbox Series X|S, Steam, dan PC.

Gimana tanggapan kalian tentang informasi ini, guys?


Ikuti kabar-kabar terbaru dari The Lazy Monday melalui:
Youtube Instagram X | Tiktok

Share
Related Articles
Exclusive Preview Shadow Labyrinth: Terasa Lebih Solid Dibandingkan Versi Preview Sebelumnya
Review Death Stranding 2: Datang dengan Lebih Bisa Diterima Semua Orang
Persona 5 Royal Capai Penjualan Tertinggi Berdasarkan Laporan Pertemuan Manajemen SEGA
InZOI Dapatkan Update Besar-besaran di Versi 0.2?!
Devil May Cry 5 Terjual 10 Juta Kopi Per Tanggal 13 Juni
MindsEye Masuk Gim Terburuk di Metacritic, Cuma Dapat Skor 37 Poin
Marathon Diputuskan Undurkan Jadwal Rilis oleh Bungie
Borderlands 4 Tetap Dihargai $69,99 Meskipun CEO-nya Sempat Bikin Kisruh Soal Harga